search

album valplast'09

Rabu, 06 Februari 2013

pemberitahuan

Pemberitahuan
Berdasarkan keputusan Pihak Dekanat pada tanggal 30 Januari 2013 yang menyatakan bahwa “nilai ujian perbaikan tidak berpengaruh pada pengambilan SKS untuk semester selanjutnya” serta tidak diadakan KRS revisi. Adapun akibat dari keputusan tersebut adalah

1. Hilangnya salah satu fungsi ujian perbaikan yaitu untuk memenuhi nilai/IP minimal pengambilan SKS semester berikutnya.
2. Berdasarkan poin satu akan banyak mahsiswa yang dirugikan karena tidak bisa mengambil paket SKS walaupun setelah remedial nilai mahasiswa tersebut memenuhi

Menyikapi keputusan tersebut, pada tanggal 4 Februari 2013, telah dilakukan negosiasi dengan Wakil Dekan 1 yang menghasilkan kesepakatan sebagai berikut:

1. Nilai remedial berpengaruh pada pengambilan sks untuk semester berikutnya dan akan dibuka KRS revisi pada tanggal 12-14(tanggal pasti dalam konfirmasi) Februari 2013 namun dengan syarat seperti yang tersebut pada poin 2.
2. Pada tanggal 4-7 Februari 2013 mahasiswa diwajibkan melakukan entry KRS tanpa terkecuali.
3. Tanggal pengembalian KRS tetap 11-13 Februari.
4. Mahasiswa yang tidak melakukan entry KRS pada tanggal 4-7 Februari 2013, nilai remedialnya tidak mempengaruhi pada saat KRS revisi.
5. Permohonan penambahan jumlah sks ke DPA, dilakukan pada saat periode KRS revisi.

Demikian pemberitahuan yang kami sampaikan, semoga dapat diperhatikan dengan seksama. Terimakasih

Departemen Advokasi dan Kajian Strategis BEM KM FKG UGM 2013
(dari grup Keluarga Mahasiswa FKG UGM)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar